judul gambar
ArtikelBuku BaruInfo Buku

Kabar Gembira, Indiva Terbitkan Psikologi Kebahagiaan

judul gambar
Beragam pemikiran dan wawasan seputar Kebahagiaan dari para filosof besar Yunani Purba, ulama-ulama cemerlang dan ahli psikologi kondang kaliber dunia menjadi mudah dipahami dengan membaca "Psikologi Kebahagiaan" karya Taufik Kastudi dan Yeni Mulati yang dikemas cantik menarik dengan contoh kisah-kisah unik menggelitik. In syaa Allah anda akan bahagia membacanya.

Pada tahun 2023, Indiva Media Kreasi melakukan ekspansi produk dengan menerbitkan buku ilmiah untuk perguruan tinggi, dengan membuka lini Indiva Cendekia. Sebagai buku pertama, telah terbit Psikologi Kebahagiaan. Buku Psikologi Kebahagiaan ini ditulis oleh Prof. Taufik Kasturi, S.Psi, M.Si, PhD, seorang akademisi yang saat ini menjabat sebagai dekan Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta, bersama Yeni Mulati, S.Si, MM, yang merupakan CEO Penerbit Indiva Media Kreasi. Yeni Mulati biasa dikenal dengan nama Afifah Afra. Namun, dalam buku ini, Yeni menggunakan nama asli. Saat menuliskan buku ini, Yeni Mulati sedang menempuh studi di Magister Psikologi UMS. Jadi, buku ini merupakan proyek kolaborasi dosen dengan mahasiswanya.

“Sebenarnya saya juga sudah sering menggunakan nama asli, terutama saat menulis artikel-artikel di media masa,” tutur Yeni kepada redaksi. “Buku ini merupakan buku ilmiah pertama yang saya tulis, dan saya memutuskan menggunakan nama asli.”

Yeni mengaku merasa sangat bersyukur, karena bisa diajak kolaborasi oleh dosen yang sangat dihormatinya tersebut. “Semoga kelak terbit buku-buku saya yang lain, baik kolaborasi dengan Prof. Taufik maupun dosen-dosen saya lainnya. Bagi saya, ini merupakan sebuah kehormatan.”

Meskipun ilmiah, buku ini dikemas populer, sehingga mudah dipahami orang umum. Sangat cocok dibaca oleh siapa saja yang ingin mendapatkan kebahagiaan sejati.

Bukankah semua dari kita ingin bahagia? Buku ini menjawab pertanyaan:
Apa sebenarnya hakikat kebahagiaan?
Kebahagiaan dalam perspektif psikologi?
Bagaimana meraih dan mengoptimalkan kebahagiaan?

Cover Psikologi Kebahagiaan

Berikut ini adalah endorsement dari beberapa tokoh Psikologi Indonesia.

Beragam pemikiran dan wawasan seputar Kebahagiaan dari para filosof besar Yunani Purba, ulama-ulama cemerlang dan ahli psikologi kondang kaliber dunia menjadi mudah dipahami dengan membaca “Psikologi Kebahagiaan” karya Taufik Kastudi dan Yeni Mulati yang dikemas cantik menarik dengan contoh kisah-kisah unik menggelitik. In syaa Allah anda akan bahagia membacanya.
(Drs. H.D. Bastaman, M.Si, Psikolog, Tokoh Pendiri Asosiasi Psikologi Islam).

Buku ini membahas tentang kebahagiaan dari berbagai macam perspektif teoritis yang ada di dalam Hasanah psikologi. Lebih dari itu buku ini juga melengkapi pembahasan tentang kebahagiaan ini dari Hasanah Islam klasik. Bagi yang ingin belajar tentang apa itu kebahagiaan dan bagaimana cara mendapatkannya maka buku ini bisa dijadikan referensi.
(Dr. Bagus Riyono, MA, Psikolog, President International Association of Muslim Psychologist – IAMP).

Kebahagiaan menjadi bagian penting untuk mendeteksi kesehatan paripurna seseorang. Kajian kebahagiaan perspektif Psikologi Islam selain hal baru dalam khasanah literatur Psikologi Indonesia, sekaligus bisa menginspirasi peneliti untuk membuktikan berbagai tesis yg diunggahkan dalam buku ini.
(Dr. Andik Matulessy, Psikolog, Ketua Umum HIMPSI).

Buku ini sudah proses cetak. Sebentar lagi menyebar di seluruh toko buku se Indonesia, insyaAllah.

Buku ini dijual dengan harga bandrol Rp 65.000,- Pemesanan bisa melalui wa.me/6281904715588 yang merupakan nomor pemesanan resmi dari marketing Indiva Media Kreasi.

judul gambar
Indiva Media Kreasi, penerbit buku di Kota Surakarta, telah berkhidmat sejak 1 Agustus 2007. Mengusung tagline: Sahabat Keluarga.

Related Posts

1 of 8

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *